Selasa, 24 Mei 2016

Mendaki Gunung itu tak seindah yang dibayangkan !!

Di SOSMED banyak yang posting poto mendaki gunung. Banyak juga yang menjual perlengkapan untuk mendaki, karna memang mendaki itu sedang disukai oleh banyak orang khusus nya dikalangan anak muda. seakan ini sudah menjadi trend, banyak juga agency travel yang membuat paket untuk mendaki gunung dan laris ..
saya sendiri juga tergabung dalam group *pendakihijabers* yang isi nya adalah para cewek - cewek yang berjilbab, sholeh - sholeh dan semua nya pada suka mendaki gunung. Saya mau ikut group itu karna saya juga senang dengan dunia travelling khusus nya untuk mendaki gunung.

tahun kemaren pas saya pulang kekampung halaman  (Solok Selatan, sebuah kabupaten di sumatra barat) saya sempat bersama - sama dengan teman - teman semasa SD untuk mendaki ke bukit untuk pergi ke sebuah Danau yang pada saat itu kami tidak bisa menemukan nya. Danau itu adalah Danau Bonta , begitu orang di kampung menyebutnya. Pada saat itu adalah kesekian kali nya saya mendaki bukit semenjak SD sampai sekarang. Pada saat itu adalah mendaki bukit yang paling menantang dan menakutkan . Pasal nya bukit tersebut sangat gelap, lembab dan basah, padahal belakangan udara sangat panas dan jarang hujan. Karna hutan dibukit itu sangat rapat dan lebat makanya cahaya matahari tidak bisa masuk dengan baik kedalam hutan. Itu menyebabkan banyak binatang - binatang kecil yang lengket yaitu pacet sangat banyak berkeliaran disana. pada awal nya saya tidak memperhitungkan kalo akan berhadapan dengan pacet di bukit itu, tapi saya tak mungkin membatalkan pendakian tersebut, saya sudah terlanjur bilang keteman - teman kalo saya berani untuk pergi mendaki bukit itu, jika saya mundur saat itu maka teman - teman akan bilang saya penakut dan saya tidak mau dibilang begitu. Jadi saya siapkan mental dan tetap semangat mendaki bukit itu. ternyata apa yang saya takutkan memang benar terjadi, hewan licin itu sangat banyak dan berada dimana - mana menempel kekaki dan semua nya menjadi tak  terkendali. Namun saking banyak nya pacet yang saya lihat disana membuat saya menjadi kuat dan tidak takut lagi pada hewan itu. karna saya menggunakan pakain yang tertutup celana panjang ketat sepatu sport dan juga kaus kaki jadi tidak terlalu banyak pacet yang mengenai kaki.

dari pengalaman tadi saya menyadari kalau mendaki gunung itu tidaklah semudah dan seindah kelihatna nya di foto. butuh banyak persiapan yang dilakukan untuk bisa mencapai puncak gunung dan melihat pemandangan yang indah.
ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum mendaki gunung :

1. persiapan fisik yang baik, sebelum medaki gunug harus sering olah raga, terutama melatih otot kaki dan menjaga agar tidak terjadi keram saat mendaki gunung. Selain itu olah raga juga befungsi untuk mengatur detak jantung agar teratur dan tidak terjadi sesak nafas nantinya. lakukan olahraga seperti lari atau senam tubuh setiap hari sebelum mendaki gunung.

2. persiapkan alat - alat penunjang untuk mendaki seperti tas, sepatu gunung , jaket , celana gunung , kemah dan makanan instan yang bisa membantu saat mendaki gunung nantinya.

3. siapkan mental , yuup anda tidak salah baca... sebelum mendaki gunung anda harus mempersiapkan mental karna akan banyak yang akan ditemukan disana, mulai dari hewan gunung, keadaan medan yang tidak akan pernah terbayangkan, dan juga udara yang akan selalu berubah - ubah semua nya itu perlu mental yang kuat untuk terus bisa mencapai puncak. bagi para pemula
persiapan mental ini sangat dibutuhkan.

ini hanya sedikit tips yang mungkin saja berguna bagi teman - teman yang mau melakukan pendakian gunuung tapi tidak tau mau mempersiapkan apa. ini hanya tips simple haya berdasarkan pengalaman dan sharing dengan orang - orang yang sudah sering mendaki gunung.

semoga saja bermanfaat dan juga memberi sedikit indpirasi bagi teman - teman semua.

terima kasih

tetap semangat yaaa. ^_^



Tidak ada komentar:

Posting Komentar